Rencananya harga dari Blackberry Playbook ini akan lebih murah dibandingkan pesaingnya iPad dan Samsung Galaxy Tab dengan harga lebih dari $500. Murahnya harga tersebut diharapkan dapat meningkatkan penjualan dari perangkat Blackberry Playbook ini.
Hal yang paling jelas terlihat dari perbedaan tablet-tablet tersebut adalah ukurannya, dimana untuk Blackberry Playbook memiliki ukuran 7,48 inch yang lebih kecil dibandingkan ukuran iPad yang rata-rata memiliki ukuran 9 Inch, selain itu berat dari tablet ini sekitar 0.9 pounds.
Blackberry Playbook ini akan dilengkapi dengan dua kamera yang dapat digunakan untuk melakukan panggilan konferensi atau conference calling, dimana layanan kamera ini tidak tersedia pada iPad, dengan begitu maka fitur yang disediakan Blackberry ini dapat menjadi alat yang sempurna untuk digunakan pada sektor bisnis.
Disamping itu sistem operasi yang akan digunakan oleh tablet Blackberry Playbook ini bukanlah sistem operasi Blackberry pada umumnya, tetapi pihak Blackberry telah menyediakan sistem operasi yang khusus dapat digunakan pada tablet playbook ini, selain itu rencananya Playbook akan terintegrasi dengan Adobe Flash dan Java.
Source : berita.kampoengti.com